Sebanyak 13 gerai McDonald's yang dimiliki Bambang Rachmadi telah berganti nama menjadi ToniJack's Indonesia. Apa filosofi dari nama ToniJack's tersebut? ToniJack's ternyata merupakan gabungan dari nama kecil mantan pemilik Bank IFI itu. Toni merupakan panggilan kecil Bambang dari kecil Hingga SMA. Toni merupakan nama panggilan kecil saya dari kecil sampai SMA. Jadi dulu saya dipanggil Toni bukan Bambang. Cuma waktu itu ada larangan pakai nama asing oleh Presiden, makanya saya pakai nama Bambang.

Sementara kata Jack diambil karena restoran yang didirikannya merupakan restoran keluarga sehingga harus ada tema, dan yang dipilih adalah bajak laut. Nama Jack bisa diartikan sebagai bajak laut. Kita harus cari tema yang menarik untuk anak-anak karena kita adalah restoran keluarga dan anak-anakkan tidak mungkin datang tidak bersama keluarganya, makanya temanya bajak laut.

Kata Indonesia yang membarengi ToniJack's diambil untuk menunjukan bahwa waralaba ini merupakan milik orang Indonesia asli. ToniJack's Indonesia memiliki nuansa warna hijau muda dan oranye muda. Konsep yang ditawarkan pun sebenarnya tak jauh berbeda dari McD, demikian pula makanan yang disajikannya burger dan ayam goreng. Waralaba dengan tagline "Better than that One" itu juga tengah menyiapkan penampilan live band agar bisa menarik lebih banyak pengunjung.

Menu-menu yang ada di TonyJack's Indonesia antara lain :
  • Ultra Jack adalah burger dengan dua lapis daging sapi yang ditengahnya terdapat keju lembaran dan sayur-sayuran.
  • Chicken Jack adalah ayam goreng tepung.
  • Minuman-minuman soft drink.
Sumber : detik.com
tweetphoto.com



Comments (0)